Di peringatan Ulang Tahun Kail yang ke12, diselenggarakan hari belajar anak, tepatnya pada tanggal 6 Juli 2014 jam 13.00-15.00 WIB. Jatuh sebelum waktu dimulai, anak-anak telah berkumpul di Rumah KAIL. Mereka menanti kegiatan hari belajar anak. Kurang lebih 50 anak mengikuti kegiatan tersebut. Acara dipandu oleh Kakak Deta yang membawakan permainan pembukaan, Bunda Novi yang mendongeng untuk anak-anak dan mengajak anak-anak menggambar bersama. Semangat sekali anak-anak menggambar. Karya mereka kemudian dipajang di dinding lantai bawah Rumah Kail. Setelah selesai mengikuti hari belajar anak, anak-anak berkunjung ke basaar.